DPP dan DPD GRIB Jaya Dorong Penguatan Struktur Organisasi di Kabupaten Bogor
Bogor | HSB – Ketua Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (OKK) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya, Jhonior, memimpin rapat konsolidasi organisasi di Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) GRIB Jaya Kabupaten Bogor, Rabu (14/1/2026).
Rapat konsolidasi tersebut turut dihadiri Wakil Ketua OKK Dewan Pimpinan Daerah (DPD) GRIB Jaya Provinsi Jawa Barat, Carlos Costa, serta jajaran pengurus DPC dan perwakilan pengurus tingkat kecamatan di Kabupaten Bogor.
Dalam pertemuan itu, Jhonior menekankan pentingnya penguatan struktur organisasi hingga tingkat bawah guna meningkatkan soliditas kader dan efektivitas gerakan organisasi di daerah. Menurut dia, konsolidasi menjadi langkah strategis untuk memastikan program kerja GRIB Jaya berjalan selaras dengan garis kebijakan organisasi.
“Soliditas kader dan kedisiplinan struktur merupakan kunci agar GRIB Jaya mampu berperan aktif dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat,” ujar Jhonior.
Sementara itu, Carlos Costa menyampaikan bahwa DPD GRIB Jaya Jawa Barat mendorong seluruh DPC untuk terus memperkuat komunikasi internal serta menjaga kekompakan antar-kader.
Ia menilai Kabupaten Bogor memiliki posisi strategis dalam penguatan basis organisasi di Jawa Barat.
Rapat konsolidasi tersebut juga membahas evaluasi kinerja organisasi serta rencana program kerja ke depan di tingkat Kabupaten Bogor. (DevChoz)

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan