Bekasi (HSB) | Sebanyak 1676 karung Pembagian beras program bantuan pangan di terima warga Kampung Kedung Lotong Rt 002 Rw 06 Desa Batar Jaya Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi, Pada Rabu 11/10/2023.
Di lokasi pendampingan Serma Yon Hendra Anggota Koramil 11 Pebayuran Kodim 0509 Kabupaten Bekasi, saat di mintai keterangan oleh awak media , mengatakan Penyaluran bantuan pangan di akhir tahun 2023 ini diharapkan bakal memberikan dampak positif terhadap penguatan daya beli masyarakat dan pengendalian inflasi, dan Alhamdulillah warga tampak senang menerima bantuan 10 Kg Beras,” Ujar Yon kepada awak media
Menurut Ayi Juherdi Sekdes Bantarjaya, ini adalah “Langkah Pemerintah untuk mewaspadai potensi kenaikan permintaan bahan pangan yang saat ini terus meningkat. Kenaikan tersebut harus diantisipasi agar tidak berdampak pada lonjakan yang tidak terkendali.” Kata Sekdes
Sementara, menurut Parman, penerima asal, Desa Bantarjaya bantuan ini sangat membantu memenuhi kebutuhan pangan keluarganya.
“Alhamdulillah, ini sangat membantu keluarga kami. Harga beras sangat mahal, sekarang bisa seharga 13 ribuan. Terima kasih.” Katanya dengan wajah berseri.
Mengetahui Kegiatan tersebut Danramil 11 Pebayuran Kapten CHB Ibrohim saat di konfirmasi mengatakan bahwa pendampingan yang di lakukan oleh Babinsanya sebagai wujud hadirnya TNI Koramil 11 Pebayuran di tengah tengah masyarakat,” Ucap Danramil
” Saya selaku Danramil 11 Pebayuran Mengucapkan Terima kasih kepada Pemerintah, semoga bantuan ini dapat bermanfaat, Tentunya bantuan beras ini sangat dibutuhkan masyarakat.” Pungkasnya Danramil